Babinsa Ceper Gotong Royong Bangun Rumah Warga Binaan

    Babinsa Ceper Gotong Royong Bangun Rumah Warga Binaan
    Babinsa Ceper Gotong Royong Bangun Rumah Warga Binaan

    Klaten - Dalam menjalankan kegiatan rutin di wilayah, Bintara Pembina Desa atau Babinsa Koramil 23/Ceper Kodim 0723/Klaten Serda Suparman membantu memasang batu batako tembok rumah warga binaan di Desa Kuncen Kecamatan Ceper Kabupaten Klaten (28/11/2022)

     

    Kegiatan Babinsa Serda Suparman membantu membangun rumah warga yakni pemasang tembok batu batako rumah warga binaan Slamet (52 Th) di kelurahan Kuncen Kecamatan Ceper dalam rangka menjalin silaturahmi dan mendekatkan diri bersama warga binaan serta sebagai sarana kemanunggalan TNI bersama Rakyat.

     

    Babinsa menuturkan bahwa pekerjaan yang dilakukannya bersama-sama dengan warga sekitar merupakan sudah menjadi tradisi bangsa indonesia yaitu dalam bergotong royong.

     

    Dengan bergotong royong pekerjaan terasa ringan dan ini merupakan tradisi yang harus di turun-temurunkan ke anak cucu kita, ” tutur Babinsa Serda Suparman.

     

    “Walaupun hanya dengan bantuan tenaga, mudah-mudahan dapat meringankan sedikit beban keluarga dalam meneruskan pembangunan rumahnya, ” tambahnya.

     

    Di kesempatan tersebut, Pemilik rumah Slamet mengucapkan terima kasih atas kepedulian Babinsa dalam membantu pekerjaan pembuatan pondasi rumahnya.

     

    “Terimakasih banyak Bapak Babinsa, kami tak dapat memberikan apapun membalas segala kebaikanmu, tapi pasti nanti Tuhan, Allah SWT akan membalasnya dengan berlimpah kepada keluarga, Amin” ujar Slamet. (Red)

     

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Kodim Klaten Bersatu Padu Menjaga Lingkungan

    Artikel Berikutnya

    Bati Tuud Wonosari Hadiri Pelatihan Relawan

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami